Panorama Pantai Ngetun dilihat dari puncak Watu Bangku |
Saat ini, pantai memang menjadi salah satu destinasi wisata favorit untuk dikunjungi di akhir pekan. Dengan berbagai alasan, pantai sangat cocok menjadi pilihan liburan bagi semua kalangan. Hal ini tentu menyebabkan banyak destinasi pantai yang sangat sesak oleh wisatawan dan jauh dari kata ‘tenang’.
Gunung Kidul sebagai salah satu daerah yang memiliki banyak destinasi pantai juga akan sangat ramai pengunjung ketika weekend. Hampir disetiap destinasi pantainya penuh dengan wisatawan. Namun, dari sekian banyak pantai eksotis di Gunung Kidul, terdapat satu pantai yang juga tak kalah menakjubkan dan belum banyak dikunjungi oleh wisatawan. Perkenalkan, namanya adalah Pantai Ngetun.
Pantai Ngetun Merupakan salah satu daya tarik wisata pantai yang tersembunyi dan belum banyak dikunjungi wisatawan. Pantai ini terletak di Desa Purwodadi, Kec Tepus, Kab Gunung Kidul, Yogyakarta.
Nah jika kamu ingin berlibur dan camping di pantai yang belum banyak terjamah wisatawan, ingin menikmati keindahan destinasi pantai yang alami, Pantai Ngetun menjadi pilihan yang sangat tepat.
Keberadaan pantai ini memang jauh dari hingar bingar keramaian pantai-pantai wisata di Gunungkidul. Untuk menuju ke Pantai Ngetun/ Ngitun ini diperlukan perjuangan karena informasinya masih cukup minim dan akses jalannya belum begitu baik.
Daya tarik yang ditawarkan oleh Pantai Ngetun adalah pantai alami berpasir putih yang diapit oleh dua buah semenanjung yang menjorok ke tengah laut.
Baca Juga: Berkejaran Dengan Kuda Sumba di Savana Puru Kambera
Keindahan Pantai Ngetun ini hampir sama dengan pantai-pantai di Gunungkidul yang sudah populer di mata para wisatawan. Pasir putih yang indah nan bersih disertai pemandangan alam Gunungkidul yang berbukit-bukit menjadikan ciri khas keunikan pantai di Gunungkidul termasuk Pantai Ngetun ini.
Pantai yang berlokasi searah dengan jalur menuju pantai Nglambor atau Pantai Siung ini diapit dengan dua bukit yang tinggi. Anda pun bisa naik kebukit untuk melihat keindahan Pantai Ngetun dari bukit karang yang tinggi.
Karena diapit oleh dua bukit inilah pantai menjadi mirip seperti teluk kecil atau mungil. Dan pastinya pantai ini masih jarang dikunjungi, dan hanya orang-orang yang suka dengan objek wisata baru yang sering mengunjungi pantai-pantai masih perawan.
Menyaksikan Sunset
Menyaksikan matahari di puncak peraduan horizon tentu menjadi kesempatan yang langka. Pantai Ngetun menjadi salah satu spot sempurna untuk melihat panorama sunset luar biasa. Dari batas laut, Lembayung berwarna jingga yang terus memerah nampak sangat menakjubkan. Apalagi, ditambah deru suara ombak yang tak berhenti membelah pantai menjadi perpaduan menarik nan eksotik. Hal ini semakin sempurna jika dinikmati dengan orang tersayang.
Spot untuk menyaksikan sunset di Pantai Ngetun merupakan salah satu yang terbaik |
Nah, Pantai Ngetun memiliki dua spot bagus untuk menikmati sunset. Yang pertama di tepi pantai dan yang kedua di puncak Watu Bangku
Baca Juga: Pesona Hutan Instagenic di Pulau Jawa
Pikiran jadi tenang sekaligus takjub, jiwa rasanya jadi teduh, menyaksikan peristiwa alam yang syahdu. Semua orang pasti menyukai fenomena matahari terbenam, atau yang biasa disebut dengan senja.
Puncak Watu Bangku
Selain pasir putih dan sunset, Pantai Ngetun juga memiliki destinasi dataran tinggi sebagai view point yang sangat epic. Puncak Watu Bangku merupakan dataran tinggi di sebelah selatan pantai yang diatasnya terdapat batu-batu besar menyerupai bangku.
Sisi selatan tebing puncak Watu Bangku yang langsung berhadapan dengan laut lepas |
Dari sini kita dapat melihat keindahan sekitar pantai dan laut dari ketinggian, mulai dari eksotisnya lanskap Pantai Ngetun sampai menakjubkannya panorama matahari terbenam.
0 Komentar