Rekomendasi Gunung Untuk Melakukan Pendakian Pertamamu


Via https://instagram.com/javasummits/
Mendaki memang salah satu olehraga yang saat ini sedang banyak diminati. Setelah salah satu  film pendakian yang sangat populer, mendaki menjadi salah satu trend baru yang sangat digemari. Tetapi, mendaki gunung merupakan salah satu olahraga yang sangat memerlukan pengalaman. Bagi mereka yang sudah expert, mendaki gunung-gunung dengan trek terjal sekalipun sudah tak jadi masalah. namun, bagaimana jika pengelaman minim?


Nah jika explorer belum pernah melakukan pendakian dan ingin sekali mencobanya, ini merupakan  beberapa gunung yang sangat cocok untuk jadi pengelaman pertamamu. Gunung-gunung ini memiliki karakteristik yang sangat bersahabat bagi kamu yang baru akan mendaki.

1. Gunung Andong

Gunung ini terdapat di Magelang, Jawa Tengah. Untuk menuju ke puncak, explorer hanya butuh waktu 2-3 jam. Gunung dengan ketinggian 1.762 Mdpl ini, memiliki pemandangan yang cukup mengesankan. Walaupun termasuk pendak, jika cuaca sedang cerah bersahabat, kita dapat melihat view gunung-gunung lain seperti Sindoro, Sumbing, Ungaran, Merapi dan Merbabu.
Via https://Instagram.com/andongpeak/

2. Gunung Ijen

Gunung yang sangat terkenal dengan kawahnya ini juga merupakan gunung yang sangat mudah didaki. Dengan ketinggian 2.443 Mdpl, dari pos pendakian Paltuding explorer hanya butuh 2-3 jam pendakian untuk bisa sampai ke puncak. Selain itu, disini explorer juga akan banyak melihat aktivitas penambangan belerang oleh masyarakat setempat yang tentu akan menambah pengalaman tersendiri. Gunung ini berada di Banyuwangi, Jawa Timur.
Via Pixabay.com

3. Gunung Papandayan

Gunung yang terdapat di Garut Jawa Barat ini, memiliki ketinggian 2.665 Mdpl. Gunung ini termasuk salah satu gunung yang tergolong ramah untuk pemula. Dengan waktu 4-5 jam pendakian, Explorer sudah bisa sampai ke puncak. Eksotisnya hutan mati, megahnya 4 kawah, sampai indahnya padang edelweiss menjadi daya Tarik tersendiri yang sangat saying untuk dilewatkan.
Via https://Instagram.com/pryaji/

4. Gunung Prau

Gunung Prau merupakan gunung primadona yang ada di Jawa Tengah. Gunung yang tidak terlalu tinggi dan memiliki jarak tempuh pendakian yang tak lama, menjadikan gunung ini selalu ramai pendaki. Memiliki ketinggian 2.565 Mdpl, puncaknya dapat dicapai hanya dalam waktu 3 Jam pendakian. Gunung Prau memiliki view yang sangat luar biasa indah, dari puncak akan nampak gunung Sindoro, Sumbing, serta Merapi. Selain itu, di Prau, explorer juga akan dimanjakan dengan golden sunrise yang sangat memanjakan mata.
Via https://instagram.com/Putrabanega_87

5. Gunung Seminung

Gunung yang berada di Lumbok, Lampung Barat ini, memiliki ketinggian 1.881 Mdpl. Memang terlihat pendek, namun  hati-hati, gunung ini bisa membuat kamu terseok-seok. Untuk sampai ke puncak Gunung Seminung, diperlukan waktu sekitar 4-5 jam pendakian. Ketika sudah sampai di puncak, kita akan di manjakan oleh pemandangan Danau Ranau yang sangat megah. Selain itu, keindahan edelweiss juga akan menghiasi view sekitar puncak Gunung Seminung ini. Trek yang tidak terlalu terjal membuat pendakian menjadi menyenangkan. 
via https://instagram.com/lampung_gram/
Nah, jadi bagaimana explorer? Pilih gunung yang sesuai dengan kemampuan. Persiapkan dengan matang dan semalat melakukan pendakian pertamamu.

Posting Komentar

0 Komentar